Tutorial Modular Origami 3D (Dasar)

Hai teman-teman sudah pada tau belum mengenai teknik modular origami atau 3D origami ??? belum tahu yah.. oke baiklah saya akan jelaskan sedikit mengenai teknik modular origami. Secara teknis modular origami merupakan origami yang terdiri dari beberapa susun modul (lipatan kertas) yang berbentuk sama dan sederhana. di negara asal origami yaitu Jepang, teknik ini dikenal dengan sebutan "Block Folding Origami". 

Ketika ingin membuat karya origami seperti vas bunga, bunga, boneka, lampion, cap lampu dan lain sebaginya dengan teknik modular origami. Maka kita harus tau cara membuat modulnya (lipatan kertas). berikut cara buatnya.. 
cekidot
.
.

Alat dan bahan :

  1. Kertas berukuran A4
  2. Gunting
Cara Membuat :
  • siapkan kertas A4 boleh warna apa saja (sesuai keinginan), namun sebagai contoh kita pada kali ini saya menggunakan warna putih.

  • lipatlah kertas A4 sebanyak 8 kali ke bawah kesamping 4 kali, 


  • dari langkah kedua mendapatkan potongan sebanyak 32 potongan kertas

  • hasil potongan kertas yang berukuran kecil lipat dua memanjang

  • selanjutnya dari hasil lipat memanjang lipat dua kesamping 

  • setelah langkah kelima dilakukan, buka lipatan, lihatlah terdapat garis tengah. lipat sisi pinggir kertas ke garis tengah sehingga mebentuk segitiga.


  • selanjutnya balik kertas segitiga 

  • lipatlah kertas yang tersisa dan bentuk segitiga pada sisinya


  • selanjutnya lipatlah bagian bawah kertas yang ujungnya dilipat segitiga

  • tahap terakhir lipat dualah lipatan segitiga yang terbentuk

  • tada modulnya sudah jadi... 


Bagaimana teman-teman dengan tutorial teknik modular origaminya atau 3D origami.. mudahkan ?? 
saya yakin, teman-teman pasti bisa membuatnya ... :) :) :)


~Selamat Mencoba~


0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih telah berkunjung ke blog saya, silahkan berkomentar dengan sopan